Cara Mudah menghilangkan navigasi bar di xiaomi Miui 11

Setixspensaba - navigasi bar menjadi salah satu bagian penting di handphone. Pada hp xiaomi terdapat 3 buah tombol yaitu layar utama, bagian terkini, dan kembali. ketiga tombol tersebut mempunyai fungsi masing-masing yang tentunya kita sudah mengetahuinya.

Cara Mudah menghilangkan navigasi bar di xiaomi Miui 11

Tidak seperti versi MIUI sebelumnya, pada MIUI 11 terdapat fitur yang memudahkan kita untuk menghilangkan tombol navigasi bar.

Ada beberapa alasan kenapa kita ingin menghilangkan atau mematikan tombol navigasi bar:

  1. Tombol navigasi bar yang suka eror.
  2. Terkadang dalam bermain game, kita kadang tidak sengaja memencet tombol navigasi bar sehingga hal tersebut sering membuat kita kesal.
  3. Keinginan sendiri untuk menghilangkan tombol navigasi bar.


Dengan menghilangkan tombol navigasi bar tampilan layar menjadi lebih full screen dan enak dilihat pastinya.

Untuk mengetahui caranya perhatikan langkah-langkah dibawah ini.


Cara Menghilangkan Navigasi Bar Di Xiaomi MIUI 11


  • Buka pengaturan lalu klik setelan tambahan.
Setelan tambahan Xiaomi

  • Kemudian pilih tampilan layar penuh.
Tampilan layar penuh

  • Setelah itu, ubah setelan dari tombol menjadi gerakan layar penuh.
Gerakan layar penuh

  • Klik pelajari lalu ikuti langkahnya. jika berhasil maka tombol navigasi bar akan hilang.

Menghilangkan tombol navigasi bar


Jika tombol navigasi sudah dihilangkan maka untuk menggunakan fitur pergi ke layar utama, bagian terkini, dan kembali diganti menjadi seperti dibawah ini.

  • Layar utama => geser dari bawah dengan cepat.
  • Bagian terkini=> geser dari bawah dan berhenti sejenak.
  • Kembali=> geser ke kanan atau kiri dari tepi.

Nah mudah sekali kan untuk cara menghilangkan tombol navigasi bar di Xiaomi.





Admin Seorang pemuda yang ingin berkarya lewat blogging

0 Response to "Cara Mudah menghilangkan navigasi bar di xiaomi Miui 11"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel